Pagar rumah merupakan elemen penting untuk meningkatkan keamanan dan keindahan rumah. Desain pagar yang cantik dan unik dapat memberikan kesan mendalam dan ciri khas pada rumah Anda. Biasanya pemilik rumah menggunakan material beton, bata, dan besi sebagai material utama pagar.
Supaya pagar rumah auto dilirik banyak orang, simak inspirasi pagar rumah sederhana, fleksibel, dan unik berikut ini.
Pagar Bambu

Bambu merupakan material alami yang mudah ditemukan dan dirawat. Tak hanya mudah didapatkan, harga bambu juga tergolong ekonomis. Pemasangannya juga sangat mudah. Susun secara vertikal dan horizontal dengan kerapatan sesuai keinginan dan kebutuhan.
Baca juga: Pameran Arsitektur Berkelanjutan Universitas Atma Jaya Yogyakarta di MBDW 2024
Secara estetika, bambu dapat menyatu dengan halaman dan material alami bangunan. Dengan menerapkan pagar bambu di rumah, maka secara langsung Anda turut berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan. Lakukan pengecekan berkala apabila pertumbuhan bambu sudah mengganggu kondisi di sekitar rumah.
Pagar Batu

Siapa yang terpikirkan membuat pagar dari batu? Pagar dengan material ini sangat fleksibel dan tidak menghalangi cahaya dan sirkulasi udara. Selain punya ketahanan yang baik, pagar dengan material ini juga sangat mudah dibersihkan. Sayangnya, pemasangan pagar ini cukup sulit karena memiliki beban yang berat.
Baca juga: Desain Rumah Industrial Japandi Minimalis di Yogyakarta
Pagar Tanaman

Terdapat berbagai jenis tanaman dan pohon yang dapat Anda pertimbangkan untuk digunakan sebagai pagar bangunan. Pohon willow termasuk salah satu jenis pohon yang bisa Anda pertimbangkan, karena punya tekstur yang lentur. Jadi, Anda dapat menekuk dan melilitkan batangnya sesuai keinginan.
Tak hanya itu, tanaman berbunga juga bisa menjadi pilihan pagar yang menarik, alami, dan fresh. Untuk meningkatkan keamanan, Anda dapat mempertimbangkan menggunakan tanaman berduri. Pohon dan tanaman yang tinggi juga dapat menjadi pertimbangan untuk melindungi privasi Anda dan keluarga.
Baca juga: Interior Modern Minimalis dengan Kesan Natural dan Homey
Pagar dari tanaman memang menawarkan estetika yang menakjubkan. Sayangnya, perawatannya cukup sulit karena Anda harus memastikan pertumbuhannya sesuai dengan keinginan dan kebutuhan.
Demikian tiga inspirasi pagar rumah yang sederhana, unik, dan menghadirkan keindahan yang memukau. Dari ketiganya, mana yang paling jadi favorit Anda?