Masih asing dengan istilah roller blind? Untuk mengetahui lebih detail, simak pembahasan lengkap di bawah ini.
Roller blind populer digunakan di area perkantoran karena penggunaannya praktis. Anda bisa menarik dan tali untuk menyesuaikan tingkat kerapatannya dalam menghalau sinar matahari. Untuk desain yang lebih modern, penutup jendela ini bahkan sudah dilengkapi remot sehingga Anda bisa membuka dan menutupnya secara otomatis sesuai kebutuhan.
Apa Itu Roller Blind?

Roller blind adalah salah satu elemen penutup jendela selain gorden yang punya bentuk mirip kerai bambu. Setidaknya ada empat cara pengoperasian, yaitu:
- Chain operated : Dilengkapi rantai atau tali untuk membuka dan menutup.
- Pull up : Menarik roller blind ke atas untuk menutup. Biasanya diletakan di bingkai jendela bagian bawah.
- Spring operated : Dilengkapi sistem pegas untuk menggulung roller blind. Untuk membukanya, tarik ke bawah ujung roller blind agar tergulung.
- Otomatis : Membuka dan menutup roller blind jadi lebih mudah dengan remot.
Baca juga: 6 Jenis Lantai Epoxy, Kegunaan, dan Manfaatnya
Tidak seperti gorden yang umumnya terbuat dari tekstil, penutup jendela ini tersedia dalam beberapa material mulai dari kanvas hingga PVC. Bentuk dan cara pengoperasian yang beragam menjadikan penutup jendela ini kerap digunakan untuk beberapa ruangan termasuk rumah tinggal.
Manfaat Roller Blind

Produk penutup jendela ini bisa memudahkan Anda mengatur masuknya cahaya yang masuk ke dalam ruangan. Saat pagi, Anda bisa membuka keseluruhan penutup jendela. Jika siang hari terasa terik, Anda bisa menutup keseluruhan atau setengah bagian jendela.
1. Menjaga Privasi
Cara termudah menjaga privasi untuk menghalangi pandangan orang lain dari pintu kaca adalah dengan memasang roller blind. Tempatkan penutup jendela ini di ruang pribadi, area kantor, ruang kerja maupun ruang belajar untuk menjaga privasi dan fokus Anda dalam mengerjakan sesuatu. Permukaannya yang rata dan polos juga cocok digunakan sebagai media pantulan proyektor.
Baca juga: Desain Interior Rumah Japandi dengan Eksterior Bergaya Indische
2. Membatasi Paparan Sinar Matahari
Panas sinar matahari dapat menyerap masuk ke dalam ruangan. Untuk menghalau panas dan silau, pasang penutup jendela ini pada jendela kaca yang terkena sinar matahari. Pilih warna yang memantulkan panas agar kinerja AC di dalam ruangan optimal.
3. Meningkatkan Keamanan
Jendela dengan kaca bening dapat menjadi celah yang mengancam keamanan rumah maupun bangunan pada umumnya. Orang yang ingin bertindak kejahatan dapat mengintip dan mengintai kegiatan Anda di dalam rumah. Dengan memasang penutup jendela, orang tersebut tidak mengetahui keberadaan dan aktivitas Anda di dalam rumah.
Baca juga: Desain Interior Kos Japandi Modern Minimalis di Kalimantan Timur
4. Menambah Dekorasi Ruangan
Motif dan desain roller blind minimalis, sehingga dapat dijadikan sebagai elemen dekorasi ruangan. Anda bisa mengaplikasikannya pada desain rumah modern, inudstrial, minimalis hingga japandi. Untuk tampilan yang unik dan estetik, Anda dapat melukis permukaan roller blind sesuai dengan desain interior yang Anda suka.
5. Hemat Ruang
Berbeda dengan gorden yang cenderung tebal, membutuhkan ruang, dan harus rutin dicuci, roller blind sangat mudah dipasang, serta memberikan tampilan yang rapi dan bersih. Karena desainnya yang tipis dan minimalis, memasang roller blind dapat membantu Anda dalam memaksimalkan penggunaan ruang.